“Semestinya sih kalau menurut hitungan mudah-mudahan bisa kembali dua kursi, kita lihat aja nanti, makanya ini menjadi bagian yang sangat penting untuk menjaga suara di PPK dan hitungannya sekarang masih ada di PPK,” katanya.
Oleh karena itu, sesuai dengan perintah Presiden PKS, dirinya akan terus mengawal suara sampai ke KPU RI untuk pusat, KPUD provinsi untuk provinsi, KPUD kota untuk yang kota.
“Karenanya data real C hasil jadi bagian yang sangat penting bagi kami,” ujarnya.
Disinggung soal komisi yang nantinya akan diisi, Ledia mengatakan, dirinya akan bertugas sesuai dengan apa yang telah diamanatkan.
“Saya gak mau berandai-andai, tugas saya di Komisi 10 masih sampai 30 September 2024, jadi saya masih akan bertugas di Komisi 10 DPR RI sampai pada saat itu, nanti kalau ternyata ditugaskan kembali, ya kita akan menjalankan di komisi yang sama berarti kita akan menjalankan tugasnya disitu,” tandasnya.
Editor : Rizal Fadillah