BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Pencarian 9 korban tertimbun longsor di Kampung Gintung, Desa Cibenda, Kecamatan Cipongkor, Kabupaten Bandung Barat (KBB), terkendala. Salah satu kendala yang dihadapi, alat berat tidak bisa masuk ke lokasi bencana.
Kendala tersebut disampaikan Penjabat (Pj) Bupati Bandung Barat Arsan Latif kepada wartawan saat meninjau lokasi longsor, Senin (25/3/2024). "Kendala, alat berat tidak bisa naik (ke lokasi kejadian)," kata Pj Bupati Bandung Barat.
Arsan Latif menyatakan, karena kendala itu, tim search and rescue (SAR) gabungan melakukan pencarian secara manual dan menggunakan alat penyemprot lumpur untuk mencari korban.
Selain itu, tim membuat saluran air agar saat hujan turun air mengalir ke lokasi yang semestinya dan tidak membahayakan.
Diberitakan sebelumnya, sebanyak 9 warga dilaporkan tertimbun longsor di Kampung Gintung, Desa Cibenda, Kecamatan Cipongkor, KBB pada Minggu (24/3/2024) malam. Mereka berasal dari beberapa RW di kampung tersebut.
Editor : Ude D Gunadi
Artikel Terkait