Manfaat Luar Biasa Kurma Sebagai Menu Berbuka Puasa

Natasya Salsabila Gunawan
Kurma (Foto:Myriam Zilles on Unsplash).

BANDUNG, iNewsBandungraya.id - Kurma, buah yang memiliki nilai gizi tinggi dan kaya akan manfaat kesehatan, telah lama menjadi bagian tak terpisahkan dari tradisi sahur dan berbuka puasa bagi umat Muslim di seluruh dunia. Buah yang menjadi favorit Nabi Muhammad SAW. ini memang memiliki segudang manfaat terutama saat berpuasa. 

Kurma mengandung banyak nutrisi yang baik dan penting bagi tubuh seperti kalori, karbohidrat, serat, protein, magnesium, potassium, mangan, tembaga, zat besi, dan vitamin B6. Dilansir dari laman halodoc, berikut merupakan berbagai manfaat yang dimiliki buah kurma ketika dikonsumsi saat sahur dan berbuka.

1. Menambah energi ketika berpuasa

Kalori dan fruktosa yang terkandung didalam buah kurma memiliki manfaat untuk menambah energi ketika berpuasa. Kandungan serat pada buah yang satu ini juga membuat kurma sangat cocok dikonsumsi saat sahur dan berbuka karena dapat membuat rasa kenyang.

2. Mencegah konstipasi atau sembelit 

Ketika berpuasa, tubuh akan kekurangan air karena tidak adanya asupan air saat siang hari. Hal itu dapat memicu dehidrasi dan menyebabkan konstipasi atau sembelit.

Editor : Abdul Basir

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network