BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Selain kuliner dan tempat wisata yang menyita perhatian wisatawan, bangunan sejarah di Kota Bandung juga tak kalah unik dan penuh cerita.
Salah satunya bangunan De Majestic yang berada di Jalan Braga Kota Bandung. De Majestic merupakan gedung seni berusia tua yang masih kokoh dan digunakan hingga saat ini.
Di tengah gemerlapnya Kota Bandung khususnya Jalan Braga yang selalu dipenuhi para wisatawan, bangunan De Majestic masih menyorot perhatian dengan gaya neo-klasiknya.
Dibangun pada tahun 1925, De Majestic pertama kali dikenal dengan nama Concordia sebelum berganti menjadi New Majestic.
Gedung ini awalnya didirikan selama masa Penjajahan Belanda sebagai pusat hiburan di Bandung.
Editor : Zhafran Pramoedya
Artikel Terkait