Dalam kesempatan yang sama, Project Director Perum Perumnas Bandung 2, Aditiya Prio Singgih mengatakan ada potensi permintaan akan hunian baru di Kawasan Bandung Timur yang tinggi. Hal tersebut, kata Aditiya, seiring dengan pembangunan sejumlah Infrastruktur pendukung di kawasan tersebut.
"Bapak Pj Gubernur Bey Machmudin beberapa waktu lalu menekankan dan hari ini kembali ditegaskan oleh Bapak Kadiskimrum Jabar agar dalam membangun perumahan harus menerapkan konsep terpadu dengan memperhatikan berbagai aspek mulai dari kesehatan, transportasi, pendidikan hingga lingkungan," kata Aditiya.
Hal ini, tutur Aditya, sejalan dengan proyek pembangunan perumahan yang sedang dilakukan oleh Perum Perumnas yang sedang dan membuka serta mengembangkan kawasan hunian terjangkau, dengan lokasi tepat di pinggir jalan raya Provinsi area Majalaya - Cicalengka, dengan nama Semesta Pasadana seluas 41 Ha.
"Lokasi perumahan kami cukup mudah diakses oleh transportasi masal yakni 15 menit dari Statsiun Cicalengka, 20 menit dari Statsiun Rancaekek, sehingga cukup menjadi perhatian utama masyarakat sekitar, terlebih jaraknya hanya berkisar kurang 1 KM dari rencana exit tol Majalaya, "tuturnya.
Aditiya menambahkan, dari 2.800 unit rumah yang kami persiapan ini terdiri dari 1.400 rumah subsidi dan 1.400 rumah unit promosi .
Editor : Abdul Basir
Artikel Terkait