Ancaman berbahaya pun datang ke gawang Dortmund kala laga baru berjalan 4 menit. Tetapi, kiper mereka, Gregor Kobel, bisa dengan sigap menangkap bola.
Dortmund sendiri tak menyerah kala terus diserang tim tuan rumah. Mereka beberapa kali menciptakan serangan berbahaya, salah satunya dilakukan Jadon Sancho pada menit ke-18. Sancho melakukan pergerakan cepat ke area gawang PSG, sayang aksinya langung dihentikan pemain pemain lawan.
Hingga akhir laga, kedua tim terus mencoba menjebol gawang lawan demi membuka keunggulan dalam laga ini. Tetapi, usaha demi usaha gagal berbuah manis hingga skor kacamata alias 0-0 terus terjaga sampai akhir babak pertama.
Serangan berbahaya sudah datang ke gawang Dortmund bertubi-tubi di awal laga babak kedua. Salah satunya lewat umpan ciamik yang dilepaskan Kylian Mbappe dari sisi kanan gawang, Zaire-Emery kemudian menyambutnya, tetapi sayang tendangannya masih membentur mistar gawang.
Alih-alih mencetak gol, gawang PSG malah kebobolan lebih dahulu. Gol dicetak Mats Hummels yang berhasil menyundul bola tendangan sepak pojok dari Julian Brandt. Dortmund unggul 1-0.
Editor : Rizal Fadillah
Artikel Terkait