Dedi Mulyadi Ungkap Prabowo Telah Beri Perintah untuk Tingkatkan Elektabilitas di Jabar

Rina Rahadian
Dedi Mulyadi. Foto: Tangkapan layar YouTube.

Menurutnya, hal itu harus dibalas dengan apresiasi pembangunan, maka untuk itu Dedi Mulyadi ingin berpartisipasi dalam mensukseskan kepemimpinan Prabowo Subianto.

“Ini kan harus dibalas dengan apresiasi pembangunan yang membuat mereka itu menjadi bangga ketika dipimpin oleh Pak Prabowo dan saya ingin menjadi berpartisipasi mensukseskan kepemimpinan Pak Prabowo,” ungkapnya.

Kendati demikian, Dedi Mulyadi pun tak ingin berandai-andai lebih jauh terkait dengan putusan Prabowo Subianto dalam memilihnya sebagai calon Gubernur Jabar dari Partai Gerindra.

“Saya tidak mau berandai-andai, semuanya saya serahkan pada Pak Prabowo Subianto untuk mengambil seluruh keputusan apapun dan saya yakin keputusannya adalah keputusan yang didasarkan pada kepentingan bangsa dan negara,” tandansnya.

Disisi lain, santer dikabarkan jika Gerindra telah mengusung Ridwan Kamil di Pilgub Jakarta yang mana RK merupakan incumbent juga saingan berat Dedi Mulyadi di Pilgub Jabar.

Editor : Zhafran Pramoedya

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network