BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kota Bandung menggelar acara business matching dalam upaya untuk memperluas jangkauan pasar internasional serta menghubungkan pengusaha lokal dengan delegasi pengusaha Malaysia, khususnya dari Kota Johor Bahru.
Selain itu, acara ini bertujuan untuk membangun kolaborasi bisnis yang saling menguntungkan dan mengenalkan produk-produk unggulan Indonesia, khususnya dari Kota Bandung.
Salah satu perusahaan yang turut serta dalam acara ini adalah Jalen SDN BHD, perusahaan manufaktur makanan halal terkemuka dari Malaysia dengan ukuran perusahaan yang signifikan. Mereka membawa misi dagang untuk menjajaki kerjasama bisnis di pasar lokal, terutama di Kota Bandung.
Ketua Umum HIPMI Kota Bandung, Ibrahim Imaduddin Islam mengatakan, Bandung merupakan pusat episentrum kreativitas Indonesia, berkat sumber daya manusia Kota Bandung yang berkualitas.
Karenanya, hal ini mendorong usaha-usaha lokal memiliki produk yang kreatif dan inovatif yang kualitasnya dapat bersaing di pasar internasional.
Editor : Rizal Fadillah
Artikel Terkait