Kloter Terakhir Asal Jabar telah Tiba di Makkah, Jemaah Diimbau untuk Jaga Kesehatan

Rina Rahadian
Ilustrasi Ibadah Haji. (Foto:Inews.id)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Kelompok Terbang (Kloter) 63 Embarkasi Jakarta-Bekasi (JKS) dan Kloter 30 Embarkasi Kertajati (KJT) sudah berada di Tanah Suci. 

Jamaah haji kloter terakhir asal Jawa Barat itu mendarat di Bandara King Abdulaziz, Jeddah, Senin (10/6/2024).

Hal tersebut menandakan berakhirnya pemberangkatan jemaah haji asal Jabar tahun 2024 yang tercatat sebanyak 40.201 jemaah dan terbagi dalam 93 kloter.

Seluruh jemaah haji dari gelombang 1 yang terlebih dahulu berada di Madinah, sudah diberangkatkan secara bergantian  menuju Kota Makkah. 

Oleh karena itu, dengan berakhirnya pemberangkatan gelombang 2, seluruh jemaah haji asal Jabar sudah berada di pemondokan Kota Makkah dan bersiap untuk menghadapi puncak haji.

Editor : Zhafran Pramoedya

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network