Ketua DPW PKS Jabar Ungkap Makna Berkurban saat Idul Adha

Abbas Ibnu Assarani
Ketua DPW PKS Jabar Haru Suandharu. Foto: Istimewa.

BANDUNG, iNewsBandungraya.id - Ketua DPW PKS Jabar, Haru Suandharu mengatakan berkurban dalam perayaan hari raya Idul Adha merupakan Sunnah Muakkad yang sangat dianjurkan bagi umat muslim oleh Rasulullah terlebih bagi umatnya yang mampu.

Terlebih dalam berkurban banyak nilai nilai dan ajaran baik tidak hanya dalam peningkatan ketakwaan dan keimanan, namun juga dari sisi sosialnya. 

“Ibadah kurban merupakan Sunnah Muakkad (Sangat dianjurkan) bagi yang mampu. Saking pentingnya hampir saja diwajibkan. Bahkan rasulullah menyampaikan agar mereka yang sebenarnya mampu berkurban tapi tidak mau berkurban agar jangan dekat-dekat dengan tempat shalat bersama Rasulullah, saking pentingnya ibadah qurban,”ungkap Haru, Kamis (13/6/2024).

Bukan Daging, Darah ataupun Bulu yang menjadi poin pentingnya, namun bagaimana keikhlasan umat muslim dalam menjalankan berkurban, seperti kisah yang di contohkan Nabi Ibrahim A.S untuk menyembelih putranya Nabi Ismail A.S dengan penuh ketakwaan, keikhlasan meskipun terasa sangat berat.

“Sesungguhnya bukan darah, daging dan bulu yang akan sampai kepada Allah SWT.  Hanyalah keikhlasan dari para muqorib yang akan sampai kepada Allah SWT,”jelas Kang Haru.

Editor : Abdul Basir

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network