Pemerintah Wajibkan Pemotongan Hewan Kurban di RPH, Agar Aman dan Higienis

Rizal Fadillah
Mmenyembelih hewan kurban. (Foto: Sindo)

Oleh karena itu, pihaknya mendorong agar masyarakat bisa memotong hewan kurban di RPH dan tidak dilakukan secara mandiri seperti tahun sebelumnya. Pemotongan hewan kurban di RPH juga akan memilah bagian daging mana saja yang layak diberikan pada masyarakat nantinya. 

"Niat kami bagus, tapi kalau tidak memahami secara utuh kan jadi nanti dapatnya enggak bagus. Kalau di sini sudah dijamin. Ada antemortem dan postmortem, aman," ungkapnya.

Dalam kunjungannya ini, Zulhas menyaksikan bagaimana hewan-hewan kurban ini diberi tanda berupa barcode yang dikalungkan. Tanda ini diartikan hewan sudah melalui pengetesan kesehatan dan layak dijual secara umum. 

"Jadi nanti masing-masing yang punya, ditaruh setelah diperiksa antemortem itu ada barcodenya. Itu bisa dilihat di aplikasi. Jadi ada lihat, wah sapi saya masih aman ini. Ada datanya lengkap pakai barcode," jelasnya.

Adapun di RPH Ciroyom Bandung ini ada 150 ekor hewan kurban sapi dan domba yang akan disembelih pada Iduladha nanti.

Editor : Rizal Fadillah

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network