Disinggung soal berbagai macam tugas, Dharmawan meminta waktu untuk koordinasi dengan berbagai OPD juga stakeholder maupun instansi lainnya.
"Saya perlu koordinasi dulu mohon doa. Semua tugas berat, namun dengan senang hati dan dukungan solid arahan pimpinan, Insyaallah Kota Bandung menampakkan geliatnya lebih baik," tuturnya.
Terkait program yang ada, mulai dari infrastruktur, kesehatan, pendidikan hingga kesejahteraan masyarakat, Dharmawan menyampaikan upaya ini terus dilakukan sebagai pelayanan kepada masyarakat.
"Tentunya program yang terus berjalan kita lakukan, terutama koordinasi dengan dinas terkait sesuai amanah dan arahan pimpinan," tandasnya.
Penjabat Wali Kota Bandung, Bambang Tirtoyuliono resmi melantik Dharmawan sebagai Penjabat Sekretaris Daerah Kota Bandung di Auditorium Balai Kota Bandung, Senin (1/7/2024).
Editor : Zhafran Pramoedya
Artikel Terkait