POBSI Sebut Babak Kualifikasi 64 Besar Bandung Open Tournament Championship Sisakan Pemain Terbaik

Agung Bakti Sarasa
Bidang Pertandingan Pengurus Besar Persatuan Olahraga Biliar Seluruh Indonesia (PB POBSI), Edward Lumbantoruan. (Foto: Ist)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Turnamen biliar 10-Ball Tournament Championship 2024 Bandung babak kualifikasi 64 besar menyisakan pemain-pemain terbaik dari sejumlah negara, termasuk Indonesia.

Manajer pertandingan 10-Ball Tournament Championship 2024, Edward Lumbantoruan mengatakan, setelah melalui rangkaian stage di hari pertama dan kedua, maka didapat 64 pemainyang lolos ke stage 2.

"Jadi setelah melalui rangkaian stage 1 dua hari kemarin, total 128 pemain meloloskan 64 pemain, itu kan proses kualifikasi yang bagus. Sehingga yang lolos ke 64 besar stage 2 ini adalah pemain-pemain yang sudah berkelas," ucap Edward ditemui di RX Pool & Cafe Bandung, Jumat (12/7/2024).

Edward mengatakan, persaingan untuk lolos menuju babak 32 besar cukup sengit. Pihaknya meyakini, hal ini pun akan terus berlanjut hingga babak final nanti.

"Sekarang di 64 besar stage 2 sesi pertama ini rame, hampir semuanya merata dan pemain-pemain top dari luar belum mengalami kesulitan. Mungkin nanti akan kelihatan di babak single elemination 32 besar besok," ungkapnya.

Edward yang juga menjabat Bidang Pertandingan Pengurus Besar Persatuan Olahraga Biliar Seluruh Indonesia (PB POBSI) itu memastikan, seluruh atlet top dunia seperti Aloysius Yapp, Jeff De Luna hingga Brother Ko tidak ada gugur dalam babak ini.

"Kalau pemain luar negeri hampir semua ga ada yang gugur, seperti pemain Philipina Jerico Bonus, Jesson Marabi, Pao Pao, Jundal Mazon, Bong Bata, Jeff De Luna. Pemain China Taipe juga semuanya lolos, Ko Pin Yi, Ko Ping Chung dan Ko Ping Han. Pemain Singapura juga Aloysius Yapp lolos," tuturnya.

Hal serupa juga dialami oleh para atlet Indonesia. Edward menyebut, Ismail Kadir dari Sulawesi Selatan hingga Irsal dari Jawa Barat juga lolos.

"Pemain top Indonesia juga lolos seperti Ismail Kadir dari Sulawesi Selatan, Rizki-Jambi lolos, Irsal-Jabar lolos, Ponco-DKI lolos, Albert Andre dari Kepri lolos, hampir semua, yang ga lolos itu yang tadi saya sebutkan Billy yang baru saja semifinal di Batam tidak lolos," bebernya.

Untuk diketahui, turnamen Bandung Open Tournament Championship ini berlangsung pada 10-14 Juli 2024. Pertandingna ini juga bisa disaksikan melalui aplikasi RCTI+ dan Vision+.

Editor : Rizal Fadillah

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network