Sekda Herman Harap IKAPTK Jabar Berkontribusi bagi Kebermanfaatan Masyarakat

Rina Rahadian
Sekda Jabar, Herman Suryatman. Foto: Biro Adpim Jabar.

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Barat, Herman Suryatman mengajak pengurus Ikatan Keluarga Alumni Pendidikan Tinggi Kepamongprajaan (IKAPTK) Provinsi Jabar untuk berperan aktif dalam mengakselerasi pembangunan.

Hal itu disampaikan Herman saat menghadiri acara silaturahmi DPP dan DPK IKAPTK Provinsi Jabar di Pendopo Kabupaten Majalengka, Minggu (14/7/2024).

"Kami berharap keluarga besar IKAPTK terdepan dalam turut mengakselerasi pencapaian indikator makro pembangunan Jawa Barat, agar Jawa Barat menjadi (provinsi) termaju di Indonesia," ucap Herman.

Untuk merealisasikan hal itu, Herman meminta jajaran pengurus agar meningkatkan kompetensi dan keilmuan guna menghadirkan kesejahteraan kepada masyarakat.  

"Tingkatkan kualifikasi, bukan keluarga IKAPTK kalau tidak meningkatkan kualifikasi. Artinya teman-teman IKAPTK harus menjadi yang terbaik dalam kinerja, teman-teman harus menjadi yang terbaik untuk rakyat," tuturnya. 

Editor : Zhafran Pramoedya

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network