Bukti Komitmen Terus Berinovasi, bank bjb Raih Penghargaan dari Economic Review

Rizal Fadillah
bank bjb Raih Penghargaan dari Economic Review. (Foto: Ist)

Untuk diketahui, pada laporan keuangan tahun 2023, bank bjb mencatatkan pertumbuhan aset yang impresif, melebihi Rp100 triliun.

Berdasarkan laporan keuangan yang dipublikasikan, sepanjang 2023 bank bjb mencatatkan laba sebesar Rp2,14 triliun dengan Non Performing Loan (NPL) alias rasio kredit macet yang terjaga dengan baik pada level 1,35 persen menunjukkan manajemen risiko yang efektif.

Per Desember 2023, bank bjb mencatat dana pihak ketiga (DPK) naik 4,17% yoy menjadi Rp136,61 triliun. Komponen Pada periode yang sama tabungan melesat 16% yoy menjadi Rp33,64 triliun, sedangkan deposito tercatat Rp80,06 triliun, naik 4,75% yoy.

Dari sisi fungsi intermediasi, bank bjb  mencatat kredit Rp125,08 triliun, naik 8,05% yoy. Capaian ini mendorong aset bank tumbuh 3,89% yoy menjadi Rp188,29 triliun. Total aset bank bjb tumbuh menjadi yang terbesar di antara Bank Pembangunan Daerah (BPD) di Indonesia.

Adapun sejak menjabat sebagai Direktur Utama, Yuddy Renaldi telah memimpin bank bjb dengan sejumlah inovasi yang berdampak signifikan terhadap kinerja perusahaan.

Editor : Rizal Fadillah

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3 4 5

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network