BANDUNG, iNewsBandungraya.id - Dinas Koperasi dan UKM (DISKUK) Jawa Barat dan Ninja Xpress membuka tempat kreatif untuk para pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM).
Tempat tersebut berlokasi di Dinas Koperasi dan UKM (DISKUK) Provinsi Jawa Barat, Jalan Soekarno Hatta, Kota Bandung peresmian pun dilakukan, Selasa (13/8/2024).
Nantinya tempat tersebut digunakan untuk UKM saling bersosialisasi, menambah ilmu, hingga memanfaatkan fasilitas bimbingan Dinas Koperasi dan UKM (DISKUKM) Provinsi Jawa Barat dan seluruh partner yang terlibat.
Kepala Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Provinsi Jawa (Diskuk) Barat, Rachmat Taufik Garsadi mengatakan ruangan tersebut dirancang secara khusus untuk membantu UKM memaksimalkan potensi pemasaran digital mereka.
“Melalui Hari Nasional UMKM ini, saya ingin mendorong seluruh stakeholder mulai dari pemerintah, lembaga keuangan, dan asosiasi untuk mewujudkan UMKM Juara dengan percepatan UMKM Go Digital melalui kebijakan nasional ekonomi digital agar digitalisasi ekonomi memberikan manfaat sebesar-besarnya bagi produsen dalam negeri,” kaya Rachmat Taufik.
Taufik menyebut, dengan mendukung pelaku UKM di Jawa Barat melalui layanan foto dan video produk yang disediakan di kantor DISKUKM Provinsi Jawa Barat diharapkan dapat membantu meningkatkan daya tarik produk UKM.
“Sehingga mampu bersaing di pasar yang lebih luas. Dengan kerjasama ini, kami berharap dapat mendorong pertumbuhan ekonomi daerah serta memajukan kesejahteraan masyarakat,” ucapnya.
Editor : Abdul Basir
Artikel Terkait