Selain itu, dirinya pun senang belajar hal baru selama mengikuti rangkaian kegiatan mulai dari latihan ketahanan fisik, disiplin, dan moralitas agar bermental kuat.
"Orang-orang terdekat men-support. Saya tahu orang-orang di daerah saya juga banyak yang mendukung karena itu saya bersemangat menjalankan tugas semaksimal mungkin," kata Naufal.
Sementara itu, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Jabar, Ika Mardiah memastikan, bahwa tidak ada anggota Paskibraka Jabar yang dipaksa untuk melepas jilbab.
Hal ini disampaikan Ika Mardiah untuk merespons ramainya pemberitaan mengenai adanya dugaan adanya aturan anggota Paskibraka Nasional tak boleh memakai jilbab.
“Pernyataan Kepala Kesbangpol Jabar, di seluruh kabupaten kota se-Jabar dan di tingkat provinsi gak ada kebijakan lepas jilbab,” ucap Ika melalui keterangan tertulis.
Editor : Rizal Fadillah
Artikel Terkait