"Melanjutkan sinergi dengan Generali Indonesia, kami yakin ini dapat melengkapi solusi finansial yang kami hadirkan kepada nasabah, serta menjadi sebuah nilai tambah kepada nasabah," ucap Achmad.
Peluncuran BeSMART Lite sekaligus menjadi bagian dari komitmen Bank Victoria untuk meningkatkan layanan sesuai dengan kesadaran finansial yang terus meningkat serta kebutuhan proteksi nasabah yang beragam.
"Kami berharap kemitraan yang kami jalin dapat terus memberikan kontribusi positif, dalam mendorong tumbuhnya penetrasi dan inklusi asuransi di Indonesia," ungkapnya.
Selain manfaat proteksi, dengan memiliki produk ini nasabah juga bisa mendapatkan nilai lebih yakni fitur telemedicine Dokter Leo untuk kemudahan akses konsultasi medis bebas biaya dengan dokter profesional yang tersedia pada aplikasi nasabah Gen iClick.
Setelah melakukan konsultasi, nasabah juga dapat melakukan penebusan obat resep langsung di aplikasi yang sama dan obat akan langsung diantar ke rumah. Ini adalah nilai tambah yang diberikan kepada nasabah Bank Victoria, di luar dari manfaat proteksi yang tercantum di dalam Polis.
Editor : Rizal Fadillah
Artikel Terkait