Habibie mengaku, tidak merasakan lelah selama melakukan proses pemeriksaan. Dia berharap, hasilnya akan sangat baik bagi pasangan ASIH.
"Alhamdulillah semua lancar dan insyaallah Optimis. Kita melalui proses selama 8 jam itu tidak termasuk sholat jumat, bener-bener di tes dengan sangat-sangat teliti," tandasnya.
Sementara itu, Direktur Utama RSHS, dr. Rachim Dinata Marsidi mengatakan, ada sebanyak 25 dokter spesialis yang melakukan pemeriksaan terhadap paslon Cagub-Cawagub Jabar.
"Jadi kita dokternya ada 25 orang, ada spesialis mata, kemudian THT, ada pemeriksaan USG," ucap Rachim.
Rachim memprediksi, hasil pemeriksaan kesehatan ini akan selesai dalam dua minggu kedepan.
"Karena ini akan kita rapatkan dengan betul-betul, kalau lulus pasti lulus, kalau enggak itu misal kenapa? atau ada yang meragukan? Ini sih perkiraan waktunya sekitar 2 minggu ya" tandasnya.
Editor : Rizal Fadillah
Artikel Terkait