Jadi Anggota DPRD Jabar, Nisya Ahmad Incar Komisi V Bidang Kesra

Abbas Ibnu Assarani
Anggota DPRD Jabar, Annisa Saadiyah Ifat atau Nisya Ahmad. (Foto:Abbas)

BANDUNG, iNewsBandungraya.id - Annisa Saadiyah Ifat atau sering dikenal dengan Nisya Ahmad mengincar duduk di komisi V di DPRD Jabar

Adik Raffi Ahmad ini baru kali pertama menjadi Anggota DPRD Jabar setelah terpilih pada pileg yang lalu di daerah pemilihan (Dapil) Kabupaten Bandung dari Partai Amanat Nasional (PAN).

Perempuan kelahiran Bandung ini mengaku ingin duduk Komisi V DPRD Jabar mengingat bidang tersebut berkaitan dengan Kesejahteraan Rakyat atau Kesra. Kendati demikian pembahasan Komisi masih dibahas seiring belum terbentuknya Alat Kelengkapan Dewan (AKD) Anggota DPRD Jabar Periode 2024-2029.

“Insyaallah di Komisi V, tapi masih dirapatkan ya. Kita nunggu rapat tatib dulu abis itu nanti pembagian Komisi dan AKD,” kata Nisya usai Rapat Paripurna Pembentukan Panitia Khusus, Pembahasan Peraturan DPRD Jabar Tentang Tata Tertib DPRD, di Gedung DPR Jabar, Rabu (18/9/2024).

Dia mengaku saat nanti duduk di Komisi V DPRD ingin menampung aspirasi masyarakat, terutama mengenai kesehatan dan pendidikan yang selama ini masih jadi persoalan di masyarakat.

Editor : Abdul Basir

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network