BANDUNG BARAT,iNews BandungRaya.id - Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep datang menyapa masyarakat di Pasar Panorama Lembang, Senin (30/9/2024).
Putra bungsu Presiden Jokowi itu datang untuk mengampanyekan pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati KBB nomor urut 4, Edi Rusyandi dan Unjang Asari (EDUN) kepada pedagang dan pengunjung pasar.
Kehadiran Kaesang di Pasar Panorama Lembang disambut antusias masyarakat dan juga kader PSI KBB. Dia lalu menyapa para pedagang serta pengunjung sambil terus memperkenalkan pasangan Edi-Unjang (EDUN) ke masyarakat.
Dia pun terlihat berbelanja perlengkapan bayi, tahu, dan buah-buahan. Perlengkapan bayi itu untuk buah hati yang masih dalam kandungan istrinya dan juga salah seorang ajudannya yang juga sedang menantikan kelahiran anaknya.
"Hari ini saya sosialisasi untuk memenangkan Pak Edi dan Pak Unjang (EDUN). Insya Allah Kabupaten Bandung Barat akan dipimpin oleh Pak Edi dan Pak Unjang," ucapnya kepada wartawan.
Sementara itu Calon Bupati KBB, Edi Rusyandi mengatakan, Kaesang Pangarep sengaja datang ke Pasar Lembang untuk mengkampanyekan pasangan EDUN.
Hal itu sebagai sebuah anugerah karena mendapatkan dukungan langsung dari ketua umum PSI.
"Saya bersyukur, ini anugerah yang sangat luar biasa karena hari ini kami mendapatkan suport dari Ketua Umum PSI Mas Kaesang di Pasar Panorama Lembang," kata Edi usai berkeliling di pasar.
Menurutnya agenda kampanye kali ini untuk mendengarkan langsung aspirasi dari para pedagang di Pasar Panorama Lembang.
Bertatap muka dengan pedagang dan pengunjung menambah semangat dan motivasi untuk terus berjuang, berikhtiar hingga pasangan EDUN bisa menang di Pilkada KBB.
"Kami akan terus berkonsolidasi penggalangan dukungan dan silaturahmi dengan komponen elemen masyarakat diseluruh KBB tanpa lelah. Insya Allah pasangan EDUN menang," ucapnya.
Seperti diketahui PSI mendukung pasangan Edi - Unjang di Pilkada KBB 2024. Berdasarkan dokumen di KPU, pasangan EDUN maju di Pilkada Serentak 2024 diusung oleh Partai Golkar, PKB, PPP, Hanura, PBB, PKN, Umat, Garuda, dan PSI. (*)
Editor : Rizki Maulana
Artikel Terkait