Acep Adang Ruhiat Dapat Dukungan Masif dari Santri untuk Pembangunan Berbasis Keagamaan di Jabar

Rina Rahadian
Dukungan besar terus mengalir pada calon Gubernur Jawa Barat nomor urut 1, Acep Adang Ruhiat. Foto: Ist.

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id – Dukungan besar terus mengalir pada calon Gubernur Jawa Barat nomor urut 1, Acep Adang Ruhiat, yang telah menegaskan komitmennya terhadap pembangunan berbasis keagamaan dan kesejahteraan sosial di Jabar.

Dalam kegiatan silaturahmi dan dialog yang digelar di Pondok Pesantren Tansyitul Muta’alimin, Pabuaran, Kecamatan Cipayung, Kabupaten Bogor, pada Kamis (10/10/2024), Acep Adang bertemu dengan ribuan santri dan ulama dari berbagai daerah.

Acara ini menjadi momentum penting untuk memperkuat dukungan dari kalangan santri dan pegiat majelis taklim, khususnya alumni dari pesantren Lirboyo, Tebuireng dan Cipasung.

Para santri, bersama dengan Majelis Taklim se-Bogor Raya, menyampaikan aspirasi mengenai peran keagamaan dalam memperkuat kesejahteraan dan pembangunan sosial di Jabar.

Dalam sambutannya, Acep Adang Ruhiat menyatakan bahwa peran santri adalah salah satu prioritasnya dalam membangun Jabar yang lebih baik.

Editor : Zhafran Pramoedya

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network