Cegah Kanker sejak Dini, Manfaatkan Booth Konsultasi Gratis di Bandung Medical Fair 2024

Agus Warsudi
Direktur PT Daun Teratai Herbalife Jason Setiawan saat memberikan pengetahuan dan wawasan tentang pengobatan kanker di Bandung Medical Fair 2024. (FOTO: ISTIMEWA)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Bandung Medical Fair 2024 bertajuk "Herbal Cancer Therapy Expo” digelar di Gedung Yayasan Harapan Kasih, Jalan Raden Rangga Kencana, Mekarwangi, Kota Bandung. Di acara yang berlangsung tiga hari, Jumat-Minggu (11-13/10/2024) itu, pengunjung mendapatkan layanan konsultasi kesehatan gratis.

Salah satu booth itu dibuka oleh PT Daun Teratai Herbalife yang memberikan layanan konsultasi kanker gratis. Pengunjung akan mendapatkan wawasan cara mencegah kanker sejak dini.

Pengunjung memiliki kesempatan untuk berinteraksi dengan caregiver profesional dan penyintas kanker yang disebut sebagai 'PejuangHebat', serta berpartisipasi dalam talkshow informatif mengenai manfaat pengobatan kanker dengan obat herbal terstandard.

Direktur PT Daun Teratai Herbalife Jason Setiawan mengatakan, PT Daun Teratai Herbalife merupakan perusahaan yang bergerak dalam industri obat herbal. 

"PT Daun Teratai Herbalife membuka Booth di Bandung Medical Fair 2024 dengan tujuan para pengunjung mendapatkan ilmu tentang deteksi dini penyakit kanker. Kami siap menjawab berbagai pertanyaan dari pengunjung," kata Jason Setiawan. 

"Kami bekerja sama dengan Pramita Lab yang siap memfasilitasi pengecekan medis para pengunjung. Di antaranya, pemeriksaan Pap Smear, tes gula darah, CEA (carcinoembryonic antigen) dan pemeriksaan lain," ujar Jason.

Dia menuturkan, booth Daun Teratai hadir untuk memberi informasi secara visual kepada para pengunjung dan memberikan informasi apa saja komposisi obat daun teratai, serta menjelaskan cara hidup dan mati kanker seperti apa.

Editor : Ude D Gunadi

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network