BANDUNG, iNewsBandungraya.id - Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) IV Jawa Barat dan Banten membahas permasalahan pengelolaan sampah di Bandung melalui University Leaders Forum tahun 2024 dengan tema ‘Strategi Mengelola Perguruan Tinggi Berkualitas untuk Masa Depan Anak Bangsa’.
Perguruan tinggi yang ada di bawah naungan LLDIKTI IV Jabar dan Banten pun tergerak untuk berkolaborasi mengatasi permasalahan tersebut. Untuk menguatkannya dilakukan penandatanganan deklarasi penanganan sampah di Kota Bandung dilangsungkan di Telkom University, Jalan Telekomunikasi No 1, Kabupaten Bandung, Senin (21/10/2024).
Deklarasi itu ditandatangani langsung oleh Pj Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin, Pj Walikota Bandung, A. Koswara, Rektor Telkom University dan Rektor Itenas sebagai perwakilan perguruan tinggi serta Kepala LLDIKTI Wilayah IV M. Samsuri.
Dihadiri oleh Sekretaris Pemprov Jabar Herman Suryatman dan pejabat lainnya, serta ratusan Pimpinan Perguruan Tinggi yang ada di Jabar dan Banten.
Berkenaan dengan pengelolaan dan penanganan sampah di Kota Bandung, pemerintah akan berkolaborasi dengan PTS yang ada untuk melakukan berbagai upaya dalam penanganan sampah, hingga berhasil.
Pj Gubernur Jabar Bey Machmudin pun mengapresiasinya. Pada kesempatan ini Bey mengatakan bahwa masyarakat harus terus diingatkan dan diedukasi terkait pengelolaan sampah yang benar sejak dari rumah.
Editor : Abdul Basir
Artikel Terkait