Pentingnya Keterlibatan Pemilih Pemula, KPU Jabar Gelar Sosialisasi di Yayasan Karya Madani

Rina Rahadian
KPU Jabar bekerjasama dengan Yayasan Karya Madani mengadakan sosialisasi pendidikan pemilih di Kabupaten Bandung Barat. Foto: Ist.

“Pemilih pemula menjadi target utama sosialisasi karena mereka adalah generasi yang akan meneruskan roda demokrasi. Kami berharap, partisipasi pemilih dalam Pilkada 2024 dapat meningkat dari sebelumnya, terutama di kalangan pemilih muda,” tutur Cep Boim.

Akademisi FISIP Unpas, Ersyad Muttaqirn, menekankan bahwa pemilih yang cerdas harus proaktif, tidak hanya memilih berdasarkan popularitas, tetapi juga mengedepankan rasionalitas dan kepentingan bersama.

“Pemilu yang berkualitas membutuhkan pemilih yang aktif terlibat dalam diskursus politik. Literasi politik sangat penting untuk memastikan demokrasi yang sehat,” jelas Ersyad.

Selain itu, Ersyad juga menyoroti rendahnya literasi umum dan politik di kalangan masyarakat yang memudahkan penyebaran hoaks.

Ia mengajak peserta menggunakan media sosial secara bijak untuk mencari informasi yang akurat mengenai pasangan calon.

Editor : Zhafran Pramoedya

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3 4

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network