Debat Perdana Pilkada Cianjur 2024, Deden Nasihin-Efa Fatimah Diunggulkan Netizen

Agus Warsudi
Paslon nomor urut 3 Deden Nasihin-Efa Fatimah tampil memukau di debat publik perdana Pilkada Cianjur 2024. (FOTO: ISTIMEWA)

Debat berjalan kondusif, meski sempat diwarnai dengan saling sindir saat sesi tanya jawab antarpaslon. Setiap pasangan mampu menyelesaikan lima segmen debat yang mencakup pemaparan visi dan misi, sesi saling bertanya, serta penutupan dengan optimisme untuk membawa Cianjur menjadi daerah yang lebih baik.

Selain para pasangan calon, dukungan dan antusiasme masyarakat terlihat dari ribuan komentar dan tanggapan di media sosial yang memberikan perhatian khusus pada pasangan Deden-Efa. 

Banyak netizen yang menyuarakan dukungan mereka kepada pasangan nomor urut 03 sebagai sosok yang dianggap dapat membawa perubahan yang diharapkan di Cianjur, apalagi dengan dukungan penuh dari para kader Golkar di tingkat daerah.

Debat publik ini diakhiri dengan harapan besar bahwa Pilkada Cianjur 2024 akan berlangsung damai, bersih, dan menjadi momentum perubahan yang nyata bagi Kabupaten Cianjur. 

Deden Nasihin-Efa Fatimah dengan dukungan luas dari netizen dan masyarakat, saat ini berada di garis depan dalam perbincangan publik sebagai pasangan calon yang menjanjikan perubahan signifikan bagi Cianjur yang lebih bermartabat dan berdaya saing dalam upaya mewujudkan Cianjur Berkah.

Editor : Ude D Gunadi

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network