BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jawa Barat akan menggelar debat publik perdana antara Pasangan Calon (paslon) Gubernur dan Wakil Gubernur Jabar 2024 dalam enam segmen.
Berdasarkan jadwal yang telah ditetapkan, debat perdana untuk Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jabar 2024 ini akan berlangsung pada 11 November di Grha Sanusi, Universitas Padjadjaran (Unpad), Jalan Dipatiukur, Kota Bandung.
"Debat ini terdiri dari enam segmen dengan durasi 120 menit," ucap Ketua Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih dan Partisipasi Masyarakat KPU Jabar, Hedi Ardia di Holiday Inn Pasteur, Selasa (5/10/2024).
Hedi mengatakan, terdapat tujuh subtema yang bakal dibahas di dalam debat tersebut.
"Di antaranya isu perempuan dan anak, pendidikan inklusif, reformasi birokrasi, kesehatan, dan stunting," ungkapnya.
Editor : Rizal Fadillah
Artikel Terkait