Pelatih Persib Siapkan Fisik dan Mental Pemain Hadapi Jadwal Padat di Desember

Rizal Fadillah
Pelatih Persib, Bojan Hodak. (Foto: Persib)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Persib menjalani dua sesi latihan pada Kamis (14/11/2024). Sesi pagi di SPOrT Jabar, Arcamanik, Kota Bandung, sedangkan sorenya di tempat kebugaran.

Pelatih Persib, Bojan Hodak mengatakan, program latihan ini dirancang untuk mempersiapkan para pemain menghadapi periode sibuk diujung tahun 2024.

Sejak 22 November 2024, Persib akan menjalani 9 pertandingan di Liga 1 dan AFC Champion League Two (ACL Two) musim 2024/2025.

Hodak mengatakan, menghadapi jadwal padat tersebut, baik fisik maupun mental pemain harus benar-benar siap.

"Kami bersiap menghadapi periode berikutnya. Kami akan menjalani tujuh pertandingan dalam waktu yang singkat (sepanjang Desember). Jadi, hanya ini waktunya bagi kami untuk meningkatkan kondisi fisik pemain," ucap Hodak setelah sesi latihan sore.

Menurut Hodak, latihan dua kali sehari bukan merupakan program rutin. Apalagi, Persib sedang menjalani jadwal padat di musim ini.

Dia mengaku, hanya membutuhkan sekali lagi program latihan dua kali dalam sehari yaitu usai pertandingan melawan Borneo FC. Setelah itu program latihan akan kembali sekali dalam sehari.

"Mungkin tidak ada latihan dua kali lagi, mungkin setelah lawan Borneo (satu kali) dan tidak ada lagi sampai Januari," tandasnya.

Editor : Rizal Fadillah

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network