Kusnijar menjelaskan diantara hal fenomenal yang membuat puluhan ribu buruh di Kabupaten Bandung memutuskan mendukung Dadang Supriatna adalah kebijakannya melindungi para pekerja rentan melalui pemberian jaminan BPJS Ketenagakerjaan gratis.
"Jadi Kang Dadang Supriatna itu tidak hanya memperhatikan kesejahteraan para buruh, namun juga kebijakannya memberikan BPJS Ketenagakerjaan gratis bagi pekerja rentan, sangat luar biasa. Ini patut diapresiasi," tururnya.
Oleh karena itu, Kusnijar dan para Ketua Serikat Buruh Kabupaten Bandung yang tergabung dalam Aliansi Serikat Buruh Kabupaten Bandung berkomitmen akan menginstrusikan para anggotanya dan para buruh di Kabupaten Bandung untuk memilih paslon nomor 2.
"Tidak ada kata lain, para buruh dan kaum pekerja di Kabupaten Bandung wajib memilih dan memenangkan pasangan Dadang Supriatna-Ali Syakieb. Datang ke TPS pada tanggal 27 November karena hari libur nasional, jangan lupa coblos nomor 2," tegas Kusnijar disambut tepuk tangan para Ketua Serikat Buruh yang hadir.
Sementara itu, Cabup nomor urut 2 Dadang Supriatna mengaku sangat bersyukur karena menjelang pencoblosan, dukungan terhadap pasangan Dadang Supriatna-Ali Syakieb terus mengalir tiada henti.
Editor : Rizal Fadillah
Artikel Terkait