Segera Luncurkan Program Naturalisasi, Timnas Malaysia Incar Stiker Muda MU

Aga Gustiana
Timnas Malaysia. (Foto: Ist)

BANDUNG, iNewsBandungraya.id - Federasi Sepakbola Malaysia (FAM) dikabarkan akan segera meluncurkan program naturalisasi seperti yang sudah dilakukan Indonesia.

Diketahui, dalam beberapa tahun terakhir, PSSI aktif mencari pemain keturunan yang bermain di Eropa untuk memperkuat Timnas Indonesia.

Hasil dari usaha tersebut dinilai membuahkan hasil. Timnas Indonesia mengalami peningkatan yang pesat, bahkan kini mendekati peluang untuk lolos ke Piala Dunia 2026.

Keberhasilan Indonesia ini ternyata mau ditiru oleh Malaysia. Mereka dikabarkan tengah mempersiapkan proyek yang sama guna memperkuat tim nasional mereka.

Melansir laporan The Asean Football, FAM telah membahas proyek naturalisasi untuk perubahan pada struktur sepakbola Malaysia.

Bahkan dikabarkan, FAM akan membentuk sebuah unit khusus yang akan fokus pada Timnas Malaysia.

Editor : Rizal Fadillah

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network