Ridwan Kamil menceritakan bahwa ia sempat hadir untuk menyaksikan Bahlil Lahadalia yang mencoblos di TPS Durantiga sebelum berangkat ke Bandung.
"Setelah itu, saya lihat proses pencoblosan berjalan lancar. Kemudian saya langsung ke sini (Bandung) untuk mencoblos di TPS 23 dekat kediaman kami di Ciumbuleuit. Setelah mencoblos, saya akan kembali ke Jakarta dan bertemu dengan ibu saya," tambahnya.
Meski enggan mengungkapkan siapa yang ia pilih dalam Pilgub Jabar dan Pilwalkot Bandung, Ridwan Kamil menyampaikan pesan penting bagi para calon pemimpin.
Ia berharap siapapun yang terpilih dapat melanjutkan program-program baik yang telah dijalankan selama lima tahun masa kepemimpinannya.
"Pemimpin terbaik itu adalah yang menjadi takdirnya. Siap menang, siap kalah. Jika nanti yang terpilih di Jawa Barat, semoga bisa melanjutkan prestasi dan program-program baik yang telah saya jalankan," jelasnya.
Editor : Zhafran Pramoedya
Artikel Terkait