Ustadz Adi Hidayat Ajak Masyarakat Fokus pada Perbaikan Diri di Tahun Baru

Rina Rahadian
Ilustrasi perayaan malam tahun baru. Foto: Ist.

Ustadz Adi Hidayat mengutip salah satu ayat dalam Al-Qur'an sebagai pedoman hidup bagi umat Islam.

“Allah berjanji dalam Surah Al-A'raf ayat 96 bahwa jika umat ini kembali kepada Allah dan memperbaiki takwanya, maka Allah akan membuka pintu keberkahan bagi negeri ini,” ujarnya dengan penuh keyakinan.

Ustadz Adi Hidayat menjelaskan bahwa janji Allah tersebut mencakup segala keberkahan, baik di langit maupun di bumi. “Bumi kita akan diberkahi dari Sabang sampai Merauke, dari darat, laut, udara, bahkan dari langit,” ungkapnya. Keberkahan tersebut, menurutnya, akan membawa kebaikan bagi seluruh lapisan masyarakat.

“Ini adalah janji Allah yang pasti, tidak ada yang dapat meragukannya. Namun, untuk meraihnya, kita harus memiliki tekad dan niat yang tulus untuk kembali kepada-Nya,” tegasnya.

Ia juga mengingatkan bahwa untuk meraih keberkahan tersebut, masyarakat harus bergerak bersama-sama, tidak hanya bergantung pada sekelompok orang saja.

Editor : Zhafran Pramoedya

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3 4 5

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network