Sementara itu, Presiden AS Joe Biden di Washington mengatakan bahwa kesepakatan tersebut akan berdampak pada tiga hal.
"Kesepakatan ini akan menghentikan pertempuran di Gaza, menyalurkan bantuan kemanusiaan yang sangat dibutuhkan warga sipil Palestina, dan menyatukan kembali para sandera dengan keluarga mereka setelah lebih dari 15 bulan ditawan," ujar Biden.
Perang Israel di Gaza telah menewaskan sedikitnya 46.707 warga Palestina dan melukai 110.265 orang sejak 7 Oktober 2023.
Setidaknya 1.139 orang tewas di Israel selama serangan yang dipimpin Hamas hari itu dan lebih dari 200 orang ditawan.
Dilansir dari kantor berita resmi Palestina, WAFA, ada setidaknya 10 ribu orang yang tidak terhitung karena tertimpa reruntuhan.
Agresi Israel juga telah membuat 2 juta orang Gaza terlantar. Mayoritas mereka bergesser ke selatan Rafah, dekat dengan perbatasan Mesir.
Editor : Rizal Fadillah
Artikel Terkait