Ong Kim Swee Yakin Semangat Persis Solo Terus Membara Usai Kemenangan Krusial

Rina Rahadian
Persis Solo. (Foto: X)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Persis Solo mencatatkan kemenangan krusial pada laga pekan ke-22 Liga 1 2024/25. Bermain di Stadion Manahan Solo, Jumat (7/2/2025) malam, Laskar Sambernyawa berhasil mengalahkan Persebaya Surabaya dengan skor tipis 2-1.

Setelah bermain imbang tanpa gol di babak pertama, Persis akhirnya mencetak dua gol kemenangan di babak kedua. Moussa Sidibe membuka keunggulan pada menit ke-58, disusul oleh gol penentu dari Ramadhan Sananta di menit ke-90+3.

Satu-satunya gol balasan Persebaya tercipta dari titik penalti yang dieksekusi oleh Francisco Rivera pada menit ke-74. Di laga ini, gelandang Persebaya, Gilson da Costa, diusir dari lapangan setelah menerima kartu merah di menit ke-57 akibat mendapatkan kartu kuning kedua.

Dengan tambahan tiga poin ini, Persis berhasil keluar dari dasar klasemen yang sebelumnya mereka tempati (peringkat ke-18). Kini, Persis mengoleksi 17 poin dan berada di posisi ke-16. Meski demikian, posisi ini masih rawan karena Semen Padang FC yang berada di peringkat ke-17 juga mengoleksi 17 poin, sementara Madura United di dasar klasemen dengan 16 poin belum memainkan laga pekan ke-22.

Pelatih kepala Persis Solo, Ong Kim Swee, memberikan apresiasi kepada para pemain atas perjuangan mereka, serta mempersembahkan kemenangan ini kepada para pendukung setia klub.

Editor : Zhafran Pramoedya

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network