Tiba di Tiongkok, Skuad Timnas Indonesia U-20 Adaptasi Cepat dengan Cuaca

Rizal Fadillah
Timnas Indonesia U-20. (Foto: PSSI)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Timnas Indonesia U-20 sudah tiba di Shenzen, Tiongkok pada Minggu (9/2/2025). Garuda Muda akan melakoni Piala Asia U-20 2025 yang akan berlangsung pada 12 Februari hingga 1 Maret mendatang.

Begitu sampai di Shenzen, skuad Garuda Muda langsung menjalani recovery di hotel tempat menginap. Hal ini seusai perjalanan cukup panjang dari Indonesia.

"Alhamdulillah kami sudah sampai di Shenzen dengan kondisi baik dan tidak ada kendala. Timnas U-20 langsung melakoni recovery di hotel dan besok (Senin) akan latihan di perdana lapangan. Pemain cukup cepat beradaptasi dengan cuaca dan lingkungan baru," kata pelatih Timnas Indonesia U-20, Indra Sjafri, Selasa (11/2/2025).

Sementara itu, kapten Timnas Indonesia U-20, Dony Tri Pamungkas mengatakan, saat ini kondisi dirinya dan semua pemain dalam keadaan fit dan siap bermain di Piala Asia U-20 2025.

"Alhamdulillah kami semua dalam kondisinya baik. Insya Allah kami sudah fokus dan siap menghadapi pertandingan nanti," ucap Dony.

Editor : Rizal Fadillah

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network