Sementara itu, perwakilan delegasi FIFA, Nisrein Al Qaisi, menjelaskan bahwa kunjungan ini merupakan bagian dari komitmen global FIFA dalam memperkuat profesionalisme liga dan klub di seluruh dunia.
"Program FIFA Professional Football dirancang untuk membantu liga dan klub mencapai tujuan strategis mereka dengan standar profesional tinggi. Program ini mencakup aspek operasional, komersial, regulasi, hingga edukasi melalui berbagai lokakarya dan diploma," ujarnya.
Ia pun mengapresiasi sambutan dari Persib dan menyebut klub ini telah menunjukkan kualitas operasional yang mengesankan.
"Ini adalah salah satu klub dengan standar operasional terbaik yang pernah kami lihat sejauh ini," tandasnya.
Nisrein juga mengungkapkan bahwa FIFA telah memulai kolaborasi edukatif dengan Indonesia melalui program Club Management Diploma dan Players Executive Diploma, yang menjadi dasar lahirnya proyek jangka panjang untuk mendukung transformasi menyeluruh klub dan liga nasional.
Kunjungan ini diharapkan menjadi titik awal kerja sama lebih erat antara FIFA, PT LIB, dan klub-klub profesional Indonesia, dengan Persib sebagai salah satu contoh terbaik dalam implementasi standar profesional dan transformasi sepak bola nasional.
Editor : Zhafran Pramoedya
Artikel Terkait