Keberhasilan ini juga membuat Persib berhak menyematkan empat bintang di atas logo mereka. Tiga bintang sebelumnya diraih berkat gelar juara Liga Indonesia 1994/1995, Liga Super Indonesia 2014, dan Liga 1 2023/2024.
Empat gelar di era Liga Indonesia ini turut melengkapi prestasi Persib di era perserikatan. Klub asal Kota Bandung itu pernah menjuarai Kejuaraan Nasional PSSI tahun 1937 dan 1959–1961, serta meraih gelar Divisi Utama Perserikatan pada musim 1986, 1989–1990, dan 1993–1994.
Editor : Agung Bakti Sarasa
Artikel Terkait