3. Bakso Mas Roni
Dikenal dengan bakso beranaknya, Bakso Mas Roni menyajikan bakso besar berisi bakso-bakso kecil di dalamnya. Kuah kaldunya yang gurih membuat siapa pun ketagihan.
Alamat: Jl. Cikuda, Nanggerang, Kec. Jatinangor
Jam buka: 10.00 – 18.00 WIB
Harga: Mulai Rp25.000
4. Bakso Jontor & Sambal Ndower (Cabang Cipacing)
Buat pencinta pedas, tempat ini wajib disambangi. Bakso merconnya pedas menggigit dengan sambal ndower yang khas. Rasanya nendang, porsinya pas, dan cocok untuk makan siang atau malam.
Alamat: Cipacing, Kec. Jatinangor, Kab. Sumedang
Jam buka: 10.30 – 21.30 WIB
Harga: Rp25.000 – Rp50.000
Jadi, saat berkunjung ke Jatinangor, jangan lewatkan kesempatan untuk mencicipi ragam bakso yang menggugah selera ini. Cocok untuk mahasiswa, wisatawan, maupun warga lokal yang ingin menikmati kelezatan dalam semangkuk bakso hangat!
Editor : Agung Bakti Sarasa
Artikel Terkait