"Prodak terlaris kita tentunya ada Cooper buat penggiling daging bumbu dan kita juga ada portabel jusan yang bisa di bawa kemana-mana," imbuhnya.
Menurut Andry, alat memasak pintar milik Samono ini akan cocok karena fleksibel digunakan untuk mengolah makanan saat kumpul bersama teman dan keluarga di rumah atau hangout seperti saat berkemah atau barbeque di luar rumah.
"Perangkat ini dibekali teknologi Overheat Protection dimana mesin akan otomatis mati ketika terlalu panas karena pemakaian yang berdurasi lama," ungkapnya.
Andry menyebut, sampai saat ini Bandung menjadi salah satu penjualan tertinggi bagi Samono dengan berkontribusi 51% (YoY) sepanjang tahun 2022. Karena itu, di awal tahun ini perusahaan akan focus mengembangkan Bandung salah satunya melalui event Bhifex ini dimana optimistic Samono menggarap target customer-customer baru.
“Hidup gaya sehat dan praktis jadi dorongan kami untuk menghadirkan produk inovatif dan mendukung keluarga muda untuk mulai memperhatikan cara tepat dalam melengkapi konsep hunian yang estetik, hemat, dan ramah lingkungan sehingga membantu mereka untuk memberikan kenyamanan yang terbaik versinya,” ungkapnya.
Editor : Rizal Fadillah