"Sekaligus mengedukasi pedagang pasar dan pemilik warung untuk bertransformasi secara digital yang sejalan dengan program UMKM Go Digital," ungkapnya.
Jerry mengatakan, memasuki tahun keempat hadir di Jawa Barat, startup rural commerce Dagangan melanjutkan komitmennya dengan mendukung Program Digitalisasi Pasar bersama Kementerian Perdagangan dalam menjaga stabilitas harga dan ketersediaan bahan pokok jelang Idul Fitri.
Startup rural commerce, lanjut Jerry, Dagangan memberikan inovasi distribusi rantai pasok kebutuhan pokok lebih efisien bagi pedagang, sehingga mereka bisa mendapatkan bahan pokok dengan harga murah dan stabil.
"Pemanfaatan teknologi digital pada model bisnis ini diharapkan bisa meningkatkan omset pedagang dan pendapatan pengelolaan pasar rakyat," katanya.
Melalui Program Digitalisasi Pasar, Dagangan berkontribusi untuk mendorong pelaku UMKM termasuk pedagang pasar dan pemilik warung di Jawa Barat untuk bertransformasi secara digital dalam hal pemasok bahan kebutuhan pokok murah dan bebas ongkos kirim.
Editor : Rizal Fadillah