Pihaknya pun mengimbau masyarakat yang datang ke Terminal Cicaheum untuk tidak membawa barang-barang berlebih serta tetap menjaga protokol kesehatan.
"Yang berangkat dari terminal Cicaheum ini masih cukup tingggi. Meskipun PPKM telah dicabut, kesehatan harus dijaga, dan tidak membawa barang berlebihan karena ini menggunakan kendaraan umum," katanya.
Berdasarkan data Terminal Cicaheum, selama periode mudik yakni 15-22 April 2023, diberangkatkan 885 kendaraan yang mengangkut 16.964 penumpang.
Terbanyak pada 19 April 2023 sebanyak 3.218 penumpang yang diangkut oleh 128 kendaraan. Dalam periode yang sama, Terminal Cicaheum kedatangan 929 kendaraan yang mengangkut 4.679 penumpang, dengan yang terbanyak pada 17 April 2023, sebanyak 954 penumpang yang diangkut oleh 158 kendaraan.
Adapun pada periode arus balik yang dimulai pada 23 April 2023, Terminal Cicaheum mencatat hingga data terakhir yang masuk yakni pada 28 April 2023, ada 634 kendaraan datang yang mengangkut 4.214 penumpang.
Editor : Rizal Fadillah