BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Pimpinan Pusat Persatuan Islam (PP Persis) menolak keras rencana pertemuan komunitas lesbian, gay, biseksual, dan transgender (LBGT) se-ASEAN pada 17-21 Juli 2023 di Jakarta. Diketahui, agenda tersebut disponsori oleh Asean Sogie Caucus.
Ketua Umum PP Persis, Jeje Zaenudin mengatakan, penolakan ini berdasarkan kedudukan hukum Persis sebagai ormas Islam.
"Persis memiliki hak menyampaikan pandangan terhadap kegiatan yang bertentangan dengan akidah Islam dan ideologi negara,” ucap Jeje dilansir dari laman resmi Persis, Selasa (11/7/2023).
Dasar penolakan lainnya, kata Jeje, karena falsafah negara Indonesia adalah Pancasila yang sila pertamanya adalah Ketuhanan Yang Maha Esa.
"Dimana tidak ada satupun agama di Indonesia yang mengakui dan menerima perilaku LGBT," imbuhnya.
Editor : Rizal Fadillah