get app
inews
Aa Read Next : Jalan A.H. Nasution Dibersihkan, Tim Gabungan Tertibkan PKL dan Bangunan Liar

Satu Level Lagi, Kualitas Udara Kota Bandung Akan Sentuh Kategori Buruk

Jum'at, 25 Agustus 2023 | 07:16 WIB
header img
Jalan Asia Afrika Bandung. (Foto: asianafricanmuseum.org)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Setelah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi (Jabodetabek), kini giliran Kota Bandung yang dihantui isu pencemaran udara.

Saat ini, kualitas udara Kota Bandung berada dalam kategori sedang. Kendati demikian, jika naik satu level lagi makan akan menyentuh angka kualitas tidak sehat.

Kepala Seksi Pemantauan Lingkungan Hidup Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Kota Bandung, Iren Irma Muti menyebutkan, dalam seminggu ke belakang, tingkat polusi udara Kota Bandung memang cukup tinggi, tapi masih dapat diterima manusia.

"Meski begitu, ini tetap menjadi perhatian kita karena jika dibiarkan makin lama bisa menuju ke arah tidak sehat. Saat ini statusnya sedang berdasarkan indikator partikulat PM 2,5," ucap Iren, Kamis (24/8/2023).

Iren mengatakan, Indeks Standar Pencemar Udara (ISPU) di Kota Bandung berada di angka 51-99. Posisi ini berada di ambang batas sedang.

Editor : Rizal Fadillah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut