BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Kebakaran terjadi di Pusat Kegudangan dan Logistik (PKLG) Purwakarta. Setidaknya ada 8 kereta bekas atau bangkai yang habis terbakar.
Peristiwa kebakaran itu dibenarkan oleh Manager Humas Daop 2 Bandung, Mahendro Trang Bawono dalam keterangannya, Kamis (31/8/2023).
"Informasi dari lapangan, api mulai terlihat di sekitar PKLG pada pukul 11.10 WIB dan membakar 8 kereta bekas,” kata Mahendro.
Meski demikian, pihaknya memastikan perjalanan kereta api tetap lancar serta tidak terganggu akibat adanya kebakaran itu. Pasalnya, tempat penyimpanan kereta bekas itu bukan merupakan jalur operasional.
Pada pukul 11.15 WIB, imbuh Mahendro, ada empat unit mobil pemadam kebakaran dari Pemkab Purwakarta yang membantu proses pemadaman api di lokasi PKLG Purwakarta. Selang satu jam, api sudah bisa dipadamkan.
Editor : Zhafran Pramoedya