get app
inews
Aa Text
Read Next : Ketua DPRD Jabar Kritik Wacana Perluasan TPA Sarimukti

Baznas Jabar Bagikan 3.000 Paket Sembako Bagi Warga Terdampak Kebakaran TPA Sarimukti

Rabu, 11 Oktober 2023 | 17:50 WIB
header img
Baznas Jabar Bagikan 3.000 Paket Sembako Bagi Warga Terdampak Kebakaran TPA Sarimukti. (Foto: Ist)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Jawa Barat (Jabar) membagikan 3.000 paket sembako untuk 15 Desa terdampak kebakaran TPA Sarimukti, Kabupaten Bandung Barat (KBB).

Paket-paket sembako tersebut diterima langsung oleh masing-masing kepala desa pada Selasa (10/10/2023).

Wakil Ketua II Baznas Jabar, Ali Khosim mengatakan, bahwa kebakaran di TPA Sarimukti mengakibatkan banyak warga sekitar yang terdampak hingga mengalami kerugian yang cukup besar.

"Selain mengancam lingkungan sekitar, kebakaran ini juga mengakibatkan kerusakan dan kerugian materi yang signifikan. Banyak masyarakat sekitar yang kehilangan tempat tinggal dan sumber pendapatan mereka," ucap Ali.

Melihat kondisi tersebut, Baznas Jabar bersama-sama dengan Pemprov Jabar mengambil langkah konkret untuk membantu korban dengan bantuan sembako. ALi berharap, bantuan ini dapat digunakan untuk memenuhi kebutuhan dasar para warga terdampak.

Editor : Zhafran Pramoedya

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut