Sementara Napoli harus rela tertahan di peringkat kelima dengan raihan 24 poin.
Inter Milan awalnya sempat kesulitan menghadapi Napoli. Terbukti pada babak pertama, tim asuhan Simone Inzaghi itu cuma bisa mencetak satu gol berkat Hakan Calhanoglu.
Lalu dua gol tambahan tercipta di babak kedua. Tepatnya berkat gol Nicolo Barella di menit 61 dan Marcus Thuram pada menit ke-85.
Setelahnya tak ada lagi gol tercipta. Inter Milan berhak menguasai peringkat tertinggi di Liga Italia musim 2023/2024.
- Barcelona vs Atletico Madrid
Kemenangan lainnya diraih Barcelona saat menghadapi Atletico Madrid di pekan ke-15 Liga Spanyol musim 2023-2024. Bermain di Stadion Olimpiade Lluis Companys, tim berjuluk Blaugrana itu menang dengan skor tipis 1-0.
Editor : Rizal Fadillah