get app
inews
Aa Read Next : Akses Baru Menuju Masjid Al-Jabbar Bisa Coba Jalan Simpang Gedebage Selatan

Jam Operasional Jalur Fungsional Tol Km 149 Gedebage Bandung Diperpanjang selama Nataru

Minggu, 24 Desember 2023 | 12:48 WIB
header img
Jam operasional jalur fungsional exit Tol Km 149 Gedebage, Bandung, diperpanjang selama libur Nataru. (FOTO: DOK)

BANDUNG, INEWSBANDUNGRAYA - Jasa Marga memperpanjang jam operasional fung akses fungsional kilometer (km) 149 Tol Padaleunyi di Gedebage Kota Bandung. Perpanjangan jam operasional ini berlaku selama libur Natal 2023 dan Tahun Baru guna mengantisipasi arus mudik dan wisatawan membludak.

Para wisatawan dan pemudik dapat memanfaatkan akses menuju ke Kota Bandung tersebut. Apalagi saat arus lalu lintas di Tol Padaleunyi padat. Untuk menuju timur, pengendara bisa melalui jalur alternatif Gedebage, Soekarno-Hatta, lalu ke Cileunyi.

Marketing and Communication Departement Head Jasa Marga Panji Satriya mengatakan, Jasa Marga memperpanjang jam operasional akses kilometer 149 Tol Padaleunyi dari pukul 06.00 hingga pukul 22.00 WIB. Sebelumnya, akses tol dibuka mulai pukul 07.00 hingga pukul 17.00 WIB.

"Akses tol kilometer 149 ini diberlakukan khusus untuk pengguna jalan dengan kendaraan golongan satu non-bus dan non-truk yang menuju Gedebage atau destinasi lain di sekitarnya," kata Panji Satriya melalui keterangan resmi yang diterima, Minggu (24/12/2023).

Panji Satriya menyatakan, pengoperasian sementara  dilakukan untuk meningkatkan pelayanan bagi pengguna jalan. Jalur fungsional ini juga sebagai tambahan alternatif akses menuju destinasi populer di Jawa Barat, seperti Masjid Al-Jabbar dan Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA). 

"Jasa Marga mengimbau pengguna jalan memastikan kesiapan fisik pengemudi dan kendaraan sebelum melakukan perjalanan," ujar Panji Satriya.

Pengguna jalan, tutur dia, harus memenuhi persyaratan perjalanan, memastikan kondisi pengemudi dan kendaraan dalam keadaan prima dan laik jalan. 

Selain itu, pastikan kecukupan BBM dan saldo uang elektronik, dan mempersiapkan perbekalan. "Patuhi rambu dan arahan petugas di lapangan," tutur dia.

Editor : Ude D Gunadi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut