CIMAHI, iNewsBandungRaya.id - Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Cimahi bersama Polres Cimahi-TNI menggelar pemeriksaan kelaikan jalan (ramp check) di rest area Tol Purbaleunyi KM 125, Kecamatan Cimahi Selatan, Kota Cimahi.
Pemeriksaan kendaraan dilakukan sebagai upaya menjaga kelayakan kendaraan dan keselamatan masyarakat pada momen libur natal dan tahun baru (Nataru).
Petugas memeriksa kelaikan kendaraan angkutan orang dan barang dengan pengecekan mesin kendaraan hingga perlengkapan kendaraan lainnya. Turut dilakukan pemeriksaan kelengkapan surat kendaraan.
Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Cimahi, Ruswanto mengatakan, pemeriksaan kendaraan angkutan umum untuk memastikan keselamatan penumpang dan pengguna jalan lain.
"Kami ingin memastikan kendaraan yang digunakan laik jalan," ucap Ruswanto, Jumat (29/12/2023).
Ruswanto menyebut, petugas memeriksa dari aspek teknis kendaraan, administrasi kendaraan, hingga administrasi pengemudi.
"Diperiksa mulai dari segi administrasi teknis maupun pengemudi. Pemeriksaan teknis seperti rem, wiper, kemudi, ban sampai klakson. Untuk pihak kepolisian sesuai kewenangannya pemeriksaan surat kendaraan yang diperiksa," katanya.
Menjelang libur Nataru, Dishub Kota Cimahi telah melakukan sejumlah persiapan dan langkah antisipasi.
"Dishub Kota Cimahi sudah mempersiapkan dari sisi petugas, kelengkapan jalan, dan lainnya dalam rangka antisipasi kemacetan. Intinya, kami bekerjasama dalam mendukung Polres Cimahi mengamankan wilayah Kota Cimahi pada libur Nataru 2023/2024," tandasnya.
Editor : Rizal Fadillah