get app
inews
Aa Text
Read Next : Imlek 2025 Jadi Momentum Arista Montana Bangun Keseimbangan Manusia dan Alam

Tempat Wisata Keluarga di Bandung, Cocok untuk Libur Imlek 2024

Sabtu, 03 Februari 2024 | 18:19 WIB
header img
Tempat wisata keluarga di Bandung, The Great Asia Afrika Lembang. Foto: Instagram @asiaafrika_bandung.

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Tahun baru Imlek 2575 kongzili segera tiba, yang jatuh pada hari Sabtu, 10 Februari 2024.

Momen libur tahun baru Imlek ini bisa dimanfaatkan untuk berwisata bersama keluarga, seperti mengunjungi beberapa tempat wisata yang ramah anak.

Selain berwisata, tempat-tempat ini juga menyajikan edukasi yang cocok untuk anak-anak.

Berikut, rekomendasi tempat wisata keluaraga di Bandung yang cocok untuk mengisi libur Imlek 2024.

1. Lembang Park & Zoo

Lembang Park & Zoo merupakan tempat wisata yang cocok dikunjungi bersama keluarga di momen libur Imlek 2024.

Selain tempat wisata, Lembang Park & Zoo juga meruapak tempat wisata edukatif yang memiliki berbagai koleksi binatang dan juga tempat makan yang unik.

Lembang Park & Zoo berlokasi di Jalan Kolonel Masturi No. 171, Sukajaya, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat.

2. Jendela Alam

Salah satu tempat wisata keluarga yang cocok untuk dikunjungi saat libur Imlek yaitu Jendela Alam yang berlokasi di Komplek Graha Puspa, Cihideung, Kecamatan Parongpong, Kabupaten Bandung Barat.

Jendela Alam merupakan tempat wisata edukasi yang cocok untuk anak-anak. Pasalnya, mereka bisa belajar tentang alam dan berinteraksi dengan hewan-hewan.

3. The Great Asia Afrika Lembang

The Great Asia Afrika Lembang salah satu tempat yang cocok untuk mengabadikan momen hangat dengan keluarga dengan latar belakang unik.

Di sini, para pengunjung bisa menemukan bangunan rumah-rumah Korea jaman dulu, Kyoto mini, dinding Maroko, dan lain-lain.

Selain itu, di The Great Asia Afrika Lembang menghadirkan wahana menantang adrenalin, yakni Sky Ride.

Wahana Sky Ride akan mengajak wisatawan berkeliling sambil menggoes seperti naik sepeda di atas tanah setinggi 5 meter dan panjang lintasan 250 meter.

The Great Asia Afrika Lembang berlokasi di Jalan Raya Lembang No. 71, Gudangkahuripan, Lembang, Bandung Barat.

Itulah rekomendasi tempat wisata keluaraga di Bandung yang cocok untuk mengisi libur Imlek 2024.

Editor : Zhafran Pramoedya

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut