Di pertandingan lainnya, AC Milan berhasil menang dengan skor 4-2 atas Sparta Praha di Stadion San Siro. Laga berjalan sengit di awal sehingga gol baru tercipta di menit ke-34 lewat Olivier Giroud, setelah memanfaatkan keunggulan jumlah pemain karena kartu merah di menit ke-26.
Tim tamu hanya butuh dua menit untuk menyamakan skor lewat David Doudera (36'). Tijjani Reijnders (44') dan Ruben Loftus-Cheek (45+1') membuat Milan memimpin 3-1 saat jeda.
Laga kembali berjalan sengit usai rehat. Slavia sukses memperkecil skor menjadi 3-2 lewat gol Ican Schranz (65'). Beruntung Christian Pulisic mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-85 untuk membawa timnya menang 4-2.
Kemenangan telak juga diraih AS Roma dengan skor 4-0 atas Brighton and Hove Albion. Lalu, Marseille menghancurkan Villarreal dengan skor identik di Prancis. Leg II 16 besar Liga Europa 2023-2024 akan dihelat pada pekan depan.
Berikut hasil 16 besar Liga Europa musim 2023/2024 tadi malam:
Editor : Rizal Fadillah